Kaditanews.com – Xiaomi 12 dan 12 Pro merupakan HP terbaru yang akan dikeluarkan Xiomi tahun 2022. Flagshipnya Xiaomi merupakan HP terkuat tahun 2022. Xiaomi 12 dan 12 Pro telah dirilis di China 28 Desember 2021 dan kemungkinan besarnya Xiaomi 12 dan 12 Pro ini akan segera hadir di Indonesia.
Xiaomi 12 Pro/sumber foto: tangkap layar/YouTube.com/GadgetIn
Xiaomi 12 dan 12 Pro menggunakan Snapdragon 8 Gen 1, chipset terkuat Qualcomm versi terbaru. Harusnya Xiaomi 12 dan 12 Pro ini bakal menjadi HP pertama dengan Snapdragon 8 Gen 1, yang dijual resmi di Indonesia.
Karena chipset Xiaomi 12 dan 12 Pro ini, menjadikan kamera makin bertenaga. Chip ini juga mendukung Fitur gaming API Vulkan dengan kinerja 60 persen lebih cepat, peningkatan grafis 30% dan penghematan daya 25%.
Baik Xiaomi 12 dan 12 Pro memiliki kamera utama 50MP f/1.9 dan kamera selfie 32MP yang sama. Xiaomi 12 dilengkapi kamera telemakro 5MP serta kamera ultra lebar 13MP f/2.4. Namun untuk Xiaomi 12 Pro dilengkapi kamera telefoto 50MP f/1.9 untuk zoom optik 2x, dan kamera ultra lebar 50MP f/2.2
Xiaomi 12 dan 12 Pro mempunyai layar anti intip dan prosesor sinyal gambar (ISP) tambahan di sensor penginderaan yang selalu aktif (always-on sensor).
Peforma Xiaomi 12 dan 12 Pro ditenagai modem X65 yang menawarkan kecepatan download hingga 10 Gbps dan fitur 3GPP Release 16.
Xiaomi 12 dan 12 Pro dibekali dengan batere yang hanya mempunyai selisih 100 mAh, Xiaomi 12 4.500mAh dan Xiaomi 12 Pro 4600mAh. Dilengkapi dengan charger 120 Watt yang diklaim 0-100% dalam waktu 18 menit.
Xiaomi 12 dan 12 Pro terlihat kurang lebih sama dengan layar melengkung di tepi, dan dipecah oleh ‘punch-hole’ di bagian tengah atas berupa kamera selfie. Xiaomi 12 dan 12 Pro mempunyai varian warna yaitu hitam, hijau, biru atau merah muda.
Dilansir dari Tech Radar, Berikut gambaran harga dan spesifikasi dari Xiaomi 12 dan 12 Pro:
Harga Xiaomi 12:
RAM Penyimpanan harga Cina konversi AS konversi Inggris konversi AU
8GB 128GB CNY3,699 $580 £430 $800
8GB 256GB CNY3,999 $630 £460 $870
12GB 256GB CNY4,399 $690 £510 $950
Harga Xiaomi 12 Pro:
RAM Penyimpanan harga Cina konversi AS konversi Inggris konversi AU
8GB 128GB CNY4,699 $730 £550 $1.020
8GB 128GB CNY4,999 $790 £580 $1.080
12GB 256GB CNY5,399 $850 £630 $1,170
Spesifikasi:
PENYIMPANAN
RAM 8G/128GB, 8/256 GB, dan 12/256 GB
TAMPILAN
Ukuran Layar Xiaomi 12 6,28 inci
Resolusi 1080 x 2400
Layar Panel OLED
Kecepatan Refresh 120Hz
Kecerahan Maksimal 1100 nits
Ukuran Layar Xiaomi 12 Pro 6.73 inci
Resolusi 1440 x 3200
Layar Panel AMOLED
Kecepatan Refresh 120Hz
Kecerahan Maksimal 1500 nits
Keduanya Mendukung Dolby Vision dan HDR10+
KAMERA
Kamera Belakang kamera utama 50MP f/1.9
Kamera Depan 32MP
Xiaomi 12 kamera telemakro 5MP dan kamera ultra lebar 13MP f/2.4
Xiaomi 12 Pro kamera telefoto 50MP f/1.9 dan kamera ultra lebar 50MP f/2.2
DESAIN
Berat 205g
BATERAI
Xiaomi 12 4.500mAh
Xiaomi 12 Pro 4.600mAh
Charging 120 Watt, 0-100% dalam waktu 18 menit
PLATFORM
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm)
Versi Android 12 dengan MIUI 13
JARINGAN
SIM Card Dual Nano-SIM
KONEKSI
USB Connectors Type-C
NFC
Itulah harga dan spesifikasi dari Xiaomi 12 dan 12 Pro yang akan segera hadir di indonesia. (KN)